Apa artinya? memang tidak ada teori pasti menyetem gitar. Jangan pernah memaksa mewadagkan sesuatu yang abstrak. Keserasian nada adalah faktor rasa. Kekayaan batin menjadi segi pokok dalam menyelaraskan keenam dawai gitar. Kenyataannya kemahiran menyetem gitar hampir selalu berbanding lurus dengan lamanya seseorang dalam memegang gitar. Sehingga jika kita baru memegang gitar baru-baru ini saja, sudah barang tentu bisa dipastikan kita belum memiliki kemampuan stem gitar. Selaras dengan kemahiran kita dalam memainkan gitar, sejalan dengan batin yang makin menyatu dengan gitar, maka anda akan dengan sendirinya mengerti cara terbaik menyetem gitar. Percayalah! It works...
Bukan berarti tulisan ini mengecilkan harapan seseoang yang sedang menggebu untuk dapat menyetem gitar meski ia baru belajar kemarin sore. Tapi memang senyatanya begitu, hayatilah gitar Anda, maka kau akan mengerti caranya menyetem gitar, bahkan tanpa belajar dari manapun! Mungkin ada beberapa tips yang dapat Anda jalankan, yang mungkin sekali lagi, ini bukan tips terbaik untuk dapat menyetem gitar, tetapi paling tidak dapat Anda jadikan tambahan literatur untuk dapat mengantarkan Anda menghayati dan menjiwai gitar Anda. Saya simpulkan dalam beberapa poin:
- Berhentilah belajar gitar jika suara Anda fals. Mungkin ini ekstrem, tapi percayalah, orang dengan suara fals tidak akan pernah paham mengenai nada. Ia akan teramat sukar mengerti musik. Memaksanya bermain gitar hanya akan menyiksa batinnya. Mungkin dia bisa mengiringi lagu untuk orang lain, tapi jelas, bukan dia sendiri yang menyetem gitar, jelas dia tahu urutan kuncinya, tetapi jika dia disuruh mencari kunci suatu lagu, nol besar, dia tidak mampu menemukan apa kunci dari lagu tersebut. Untuk orang-orang seperti ini, gantungkan saja gitar Anda, atau jual saja. Mungkin terdengar kejam, tetapi ini lebih berguna daripada Anda buang waktu belajar gitar.
- Nikmati gitar Anda. Hayati gitar Anda. Cobalah memainkan suatu lagu dari beragam kunci. Nyanyikan lagu apa yang Anda sukai. Maka kelak, jika sesuatu terjadi pada senar gitar Anda, meski itu sedikit saja, mungkin sedikit kendor ataupun kencang, Anda akan tahu sesuatu berubah dan dengan ajaib Anda mampu menemukan di mana letak perubahan senar tersebut dan mampu membenahinya. Mungkin teman Anda akan tercengang dan melongo melihat kelihaian Anda, tapi sekali-kali tidak, ini bukan suatu hal yang spesial, kita berbicara mengenai insting. Dan jika Anda mampu mendapatkan hal seperti ini dalam diri Anda, Anda berbakat, paling tidak mampu memainkan gitar, dan tentu saja menyetem gitar.
- Luangkan waktumu untuk gitarmu. Sebagaimana pacar, rawatlah hubungan kalian dengan baik. Bukan mengada-ada, tetapi jika seseorang menghayati dan telah merasakan kedekatan dirinya dengan instrumen yang satu ini, maka Anda akan dengan sendirinya menjadikan gitar sebagai satu bagian dari hidup Anda yang tak kan terpisahkan. Dan ini menjadikan Anda memiliki "kontrak" batin yang panjang dengan gitar Anda. Dan lambat laun, pelan ataupun cepat, Anda akan nyaman 'curhat' dengannya. Stop. Kita tidak berbicara tentang penyakit jiwa, tapi percayalah, jika seseorang telah nyaman mengungkapkan segala sesuatunya dengan gitarnya, maka ia telah menghayati gitarnya lebih dalam. Mencipta lagu? Ya. Orang-orang yang seperti inilah yang mampu menciptakan lagu dengan gitar kesayangannya itu. Mungkin pula mengungkapkan hatinya pada pasangannya, ataupun menyanyikan lagu yang mana bila kita mendengarnya, itu akan sangat menyentuh jiwa.
- Perkaya teknik bermain Anda, termasuk kuasai cara-cara baru yang Anda belum tahu. Carilah literatur-literatur terbaru. Poin ini bermakna ketika, paling tidak, Anda memiliki poin 1 dan 2 di atas. Jika tidak, jangan harap Anda mampu menguasai teknik bermain gitar. Memainkan gitar adalah menyangkut jiwa bermusik. Anda les gitar di manapun dengan master guru dari kalangan apapun tetapi tidak memiliki jiwa bermusik, nonsense, teknik Anda akan menguap begitu saja dimakan waktu, atau teknik Anda hanya akan jadi cibiran semata, tentu ketika senar Anda berubah dan Anda tidak tahu perubahan itu, atau Anda menyadari dan tidak bisa membenahinya, atau Anda menyadari tetapi justru meminta tolong pada audience Anda untuk membenahi menyetemkan gitar. Ini tidak lucu sama sekali.
Mungkin itu saja kuncinya. Masih berminat stem gitar? Sekali lagi cermati diri Anda, plotkan diri Anda dengan beberapa poin di atas. Sejauh mana kemampuan Anda berada. Jika Anda mampu, lanjutkan, tetapi jika tidak sudahi saja. Tidak buruk untuk menjadi sebatas pendengar musik. Sudah kodratnya bahwa musik adalah untuk dinikmati; dimainkan ataupun didengarkan. Tinggal Anda sendiri yang menyadari dimana posisi Anda berada.